Exoprimal, game online team-based action yang akan membawa player pada pertempuran epik melawan kawanan dinosaurus sembari mengenakan armor Eksoskeleton ini akhirnya umumkan tanggal rilis pastinya.
Melalui trailer barunya yang dilepas di acara Capcom Spotlight tadi pagi, kita diperlihatkan jalan cerita utama game ini yang akan mengisahkan perjuangan para exofighter melawan kawanan dinosaurus yang disummon dari masa lalu ke masa depan oleh sebuah teknologi AI bernama Leviathan.

Bersamaan dengan trailer baru ini, Capcom juga umumkan akan membuka open beta test bagi para gamer yang ingin mencoba memainkannya minggu depan, tepatnya pada tanggal 17-19 Maret 2023 mendatang.
Exoprimal akan dirilis pada tanggal 14 Jul 2023 mendatang untuk PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, dan juga PC via Steam. Game ini juga akan bisa dimainkan secara gratis bagi pelanggan Xbox Game Pass di hari pertama perilisannya.