Bukan Final Fantasy VII Rebirth, ternyata Horizon Forbidden West: Complete Edition akan jadi game PS5 pertama yang hadir dengan 2 disc untuk versi fisiknya.
Walaupun Final Fantasy VII Rebirth telah diumumkan terlebih dahulu oleh Square Enix akan datang dengan format 2 disc saat perilisannya nanti di tahun depan, namun Horizon Forbidden West: Complete Edition akan hadir mendahuluinya dengan format yang sama di tanggal 6 Oktober besok.
Memuat Horizon Forbidden West dan konten Expansion – Burning Shores di dalamnya, ternyata game ini tidak bisa dilepas hanya dalam format 1 disc saja untuk versi fisiknya. Oleh karena itu, Sony mau tidak mau harus mendistribusikannya dalam format 2 disc, menjadikannya sebagai game PS5 pertama yang melakukannya.
When you see it…#HorizonForbiddenWest https://t.co/ktGlqX6Nyb pic.twitter.com/3jKwJMMLtb
— Does it play? (@DoesItPlay1) October 4, 2023
Namun sebagaimana game dengan format 2 disc di era PS4 lalu, player tentunya tidak perlu menggonta-ganti disc untuk menikmati keseluruhan konten dari awal hingga akhir. Melainkan disc pertama digunakan untuk menginstall sebagian besar data ke PS5, sedangkan disc kedua digunakan untuk memainkannya.
Horizon Forbidden West: Complete Edition sendiri akan dirilis terlebih dahulu untuk PS5 pada tanggal 6 Oktober 2023 besok, sedangkan versi PC-nya baru akan menyusul tahun depan.