Setelah melalui berbagai hambatan saat masa pengembangannya, akhirnya Granblue Fantasy: Relink resmi gone gold alias rampung. Hal ini diungkap langsung oleh Yasuyuki Kaji selaku Director.
Melalui wawancaranya bersama Famitsu (translation via DeepL) Kaji menyebut bahwa berkat tim developer serta dukungan dari berbagai pihak terutama para gamer, pengembangan Granblue Fantasy: Relink akhirnya telah resmi rampung dan siap diditribusikan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Proyek yang memakan waktu panjang ini akhirnya akan segera bisa dinikmati oleh para gamer di awal bulan depan. Dimulai dari pengumuman perdananya di tahun 2016 silam, game ini telah melalui berbagai masalah seperti pergantian developer dari yang awalnya ditangani oleh PlatinumGames hingga pengembangannya sepenuhnya dikerjakan oleh tim internal Cygames sendiri, dan akhirnya game ini kini siap rilis di bulan Februari ini.
Dalam kesempatan yang sama, Yasuyuki Kaji pun menambahkan bahwa saat ini dirinya telah mulai mengerjakan proyek barunya yang masih misterius.
Granblue Fantasy: Relink sendiri akan dirilis pada tanggal 1 Februari 2024 mendatang untuk PS4, PS5, dan juga PC. Tidak sabar menantikan game satu ini?