Terlepas dari berbagai masalah di kala perilisannya, mulai dari masalah teknis maupun praktek microtransaction yang diterapkan Capcom pada game ini, Dragon’s Dogma II kini telah terjual lebih dari 2,5 juta kopi.
Informasi ini diungkap langsung oleh Capcom melalui laman resminya. Pencapaian tersebut membuat keseluruhan penjualan franchise Dragon’s Dogma mulai dari seri pertamanya yang rilis tahun 2012 silam, Dragon’s Dogma: Dark Arisen yang rilis tahun 2013 lalu, hingga Dragon’s Dogma II yang baru saja dilepas tanggal 21 Maret 2024 kemarin kini telah menembus angka 10 juta kopi. Sebuah pencapaian yang terhitung fantastis untuk ukuran IP yang tidak banyak menelurkan seri terbarunya.
Dragon’s Dogma II sendiri saat ini telah tersedia di PS5, Xbox Series X/S, dan juga PC via Steam.