Melalui blog resminya, Microsoft memastikan akan kembali menyelenggarakan acara Xbox Games Showcase bulan depan. Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, acara tersebut akan kembali dilanjutkan dengan showcase khusus untuk suatu game yang disinyalir tahun ini adalah iterasi terbaru dari Call of Duty tepatnya Black Ops series.
Walaupun hal ini belum diungkap secara resmi oleh Microsoft, namun penampakan logo khas Call of Duty: Black Ops, dan tulisan Activision yang masih terlihat samar walaupun telah ditutup dengan garis hitam berformat [REDACTED} seolah menjadi konfirmasi tidak langsung bahwa game tersebut memang merupakan iterasi terbaru dari Call of Duty: Black Ops.
We’re going to be talking about games of course
Tune in to the Xbox Games Showcase followed by [REDACTED] Direct on Sunday, June 9 @ 10am PT: https://t.co/z78G8h75r2 | #XboxShowcase pic.twitter.com/XgOGJy2gLv
— Xbox (@Xbox) April 30, 2024
Meskipun demikian, kita masih harus menunggu kepastiannya di tanggal 9 Juni 2024 mendatang. Menarik untuk ditunggu.