Romance of the Three Kingdoms 8 Remake
Koei Tecmo
Koei Tecmo
24 Oktober 2024
PS4, PS5, Switch, PC
Strategy
Remaja
Blu-ray, Cartridge, Digital
US$ 59.99
Tahun 2024 masih belum selesai nampaknya dengan remaster/remake video game lama. Kali ini publisher KOEI TECMO merilis salah satu seri game terlama mereka, Romance of the Three Kingdoms (RTK) VIII yang rilis di PlayStation 2 pada tahun 2002. Alasan mengapa bukan me-remake dari seri pertama adalah RTK 8 memiliki fitur yang baru dibandngkan tujuh seri sebelumnya, yang akan kita bahas lebih detil di artikel review ini.
Simak ulasan lengkapnya berikut ini!
Story
Romance of the Three Kingdoms didasarkan pada novel dengan judul yang sama. Ditulis oleh Luo Guanzhong, novel ini mengisahkan kisah heroik dan rencana jahat dari sejarah Tiongkok–dari kemunduran Dinasti Han secara bertahap dan kebangkitan panglima perang hingga berdirinya kerajaan Cao-Wei, Shu-Han, dan Wu Timur serta dominasi Dinasti Jin pada akhirnya. Jika kalian pernah menonton film Red Cliff, maka itu adalah salah satu babak kecil dari kisah sejarah yang memukau para pembaca di seluruh dunia.
Temukan jawabannya dengan memainkan Romance of the Three Kingdoms 8 Remake!

Gameplay
Saat memulai permainan, kalian akan memilih seseorang untuk dikendalikan, antara menjadi seorang penguasa kerajaan yang membuat seluruh keputusan seperti di seri-seri sebelumnya, atau sebagai perwira yang lebih rendah dimana kalian harus bekerja keras dengan menyelesaikan misi dan mendapatkan kepercayaan dari atasan untuk mendapatkan promosi hingga akhirnya kalian dapat mengambil alih kerajaan itu sendiri, dimana ini merupakan fitur baru saat RTK 8 pertama kali rilis. Setelah itu kalian memilih satu dari lebih dari lima puluh skenario berdasarkan dari sejarah nyata atau skenario fiktif, yang akan mengubah peristiwa yang terjadi seiring periode waktu tempat kalian bermain.
Perbedaan utama yang terlihat adalah di versi original kalian dapat memainkan beberapa karakter sekaligus, termasuk dari kubu lawan. Namun di versi remake ini kalian hanya dapat memilih satu karakter saja, sehingga terlihat “lebih” sederhana. Tujuan kalian dalam permainan ini adalah menaklukkan seluruh wilayah peta dengan menggunakan berbagai macam peralatan, kebijakan, dan tindakan untuk membuat rakyat kalian bahagia, terlindungi, dan sejahtera. Setiap permainan bisa memakan waktu yang cukup lama, karena mengikuti babak-babak novel Romance of the Three Kingdoms yang sangat panjang.
Perbedaan lainnya adalah dimana di seri-seri lainnya pengalaman bermain berlalu dengan hitungan hari, RTK 8 memiliki hitungan per bulan dimana kalian memiliki action points yang dapat digunakan untuk melakukan berbagai macam aktivitas, seperti mengembangkan kota, memperbaiki menara pertahanan atau berinteraksi dengan para perwira. Action points ini akan diisi ulang pada bulan berikutnya, ditambah dengan sisa action points di bulan sebelumnya.
Membina hubungan erat dengan para perwira dan karakter lain adalah hal terpenting dalam permainan Romance of the Three Kingdoms 8 Remake, dengan pilihan bersaudara dengan para saudara angkat atau dengan menikah. Hasil dari hubungan-hubungan yang sinergis ini akan memberikan berbagai bonus untuk aktifitas kerjaan maupun saat sedang perang. Karakter-karakter wanita di versi remake ini memiliki jumlah yang lebih banyak dari versi original, dimana memberikan opsi lebih mudah untuk mencari calon istri dan memiliki anak-anak yang akan menjadi penerus kerajaan milikmu.
Tiap event di kerajaan milikmu tidak berjalan secara otomatis lagi seperti di versi original, melainkan dimasukkan ke dalam fitur baru bernama Tales. Kini kalian dapat melihat persyaratan-persyaratan untuk memicu tiap event, dan juga kalian dapat memilih untuk memicu atau mengabaikannya. Event-event ini berhubungan dengan kisah sejarah dan fiksi merupakan fitur tambahan yang sangat menarik di RTK 8 Remake, dan semoga akan diteruskan di seri-seri berikutnya.
Saat melakukan pertarungan tampilan peta perang dan pasukan kalian akan lantai-lantai berbentuk segi enam, berbeda dengan versi original yang menggunakan lantai berbentuk kotak. Kalian memiliki beberapa taktik dan strategi perang khusus yang dapat memberikan serangan yang dahsyat ke pihak lawan, namun hanya dapat digunakan 1-2 kali per pertarungan. Dan disinilah kegunaan hubungan-hubungan sinergis kepada perwira-perwira milikmu terasa kegunaannya, dan dapat mempermudah kemenangan jika kalian posisikan para perwira secara bersebelahan saat sedang mengepung pasukan musuh.
Beberapa kekurangan yang didapati saat memainkan game ini adalah terdapat fitur tutorial yang dapat kalian aktifkan, namun menurut kami tidak terlalu menolong, karena hanya berubah teks kalimat, sehingga bagi kalian yang bukan penggemar seri game RTK atau serupa akan merasa kesulitan memainkannya. Selain itu mayoritas game kalian akan melihat tampilan kota milikmu yang penuh dengan pilihan menu dan teks, membuat pengalaman bermain kalian terasa sangat repetitif.
Presentation
Visual
Grafis Romance of the Three Kingdoms 8 Remake memiliki peningkatan sangat jauh, dari ilustrasi 2D para karakter yang beberapa memiliki animasi gerakan yang minimalis. Kalian akan dengan mudah mengenali karakter-karakter favorit kalian jika menyukai seri Dynasty Warriors. Sayangnya grafis tampilan kota dan lainnya terlihat monoton dan kurang menarik.
Audio
Untuk soundtrack, Romance of the Three Kingdoms memberikan dua pilihan, versi Remake yang ingin menikmati lagu-lagu dengan aransemen baru, atau versi Original jika kalian ingin bernostalgia seperti saat pertama kali memainkanya saat rilis di PlayStation 2.
Value
Buat para fans Romance of the Three Kingdoms tentunya akan bermain berkali-kali dengan memilih karakter bersejarah, atau memilih skenario fiksi tersendiri. Apalagi dengan fitur Tales akan membuat kalian ingin mencoba memicu berbagai macam event sepanjang permainan.
Conclusions
Romance of the Three Kingdoms 8 Remake memberikan nostalgia bagi para fans serinya dengan tampilan visual dan berbagai perbaikan dan tambahan baru. Bagi kalian penggemar seri Dynasty Warriors yang tertarik untuk memainkan game RTK dengan nuansa berbeda maka dapat mencoba game ini, namun sebaiknya menunggu saat sedang ada promo diskon.
+ Nostalgia bagi para fans seri RTK era tahun 2000an
+ Fitur Tales memberikan pengalaman permainan yang baru
+ Peningkatan visual khususnya saat bertarung
- Terlalu monoton dan repetitif
- Tutorial kurang membantu