Dalam acara CES 2025 Press Conference baru-baru ini, Sony mengumumkan akan menggarap film adaptasi dari dua game populer PlayStation yaitu Horizon Zero Dawn dan Helldivers.
Melalui presentasinya di acara tersebut, Asad Qizilbash selaku pimpinan PlayStation Productions dan Ashley Brucks selaku presiden Screen Gems menjelaskan bagaimana Sony berupaya untuk memperluas jangkauan IP mereka agar bisa dinikmati oleh lebih banyak kalangan yang bahkan bukan gamer sekalipun dengan mengadaptasi game-game populernya seperti The Last of Us, Gran Turismo, Twisted Metal, dan Uncharted ke dalam serial ataupun film live-action.
Strategi ini akan terus mereka lakukan dengan mengadaptasi game populer lainnya yaitu Horizon Zero Dawn dan Helldivers. PlayStation Productions bersama Sony Pictures akan dipercaya untuk menangani pembuatan film adaptasi game third person squad-based shooter garapan developer Arrowhead Game Studios – Helldivers 2 yang saat ini tengah diproduksi.
Sedangkan Columbia Pictures yang sebelumnya pernah menangani film live-action Uncharted keluaran tahun 2022 lalu akan ditunjuk untuk menggarap film adaptasi dari game action RPG besutan Guerrilla Games – Horizon Zero Dawn yang saat ini masih dalam tahap awal pengembangan.
Masih belum jelas format seperti apakah yang akan diusung untuk masing-masing film tersebut nantinya, apakah akan berformat live-action dengan sentuhan CGI, atau sepenuhnya akan dikemas dalam bentuk animasi? Apapun itu, yang pasti menarik untuk ditunggu!