Watch Dogs 2
Ubisoft Montreal
Ubisoft
November 15, 2016 (Console)
November 29, 2016 (PC)
PS4, Xbox One, PC
Action-adventure
Dewasa
Blu-ray, Digital
Rp 599.000 (Standard Edition)
Rp 659.000 (Deluxe Edition)
Rp 1.499.000 (San Francisco Edition)
Belajar dari pengalaman seri pertamanya, Ubisoft kini tidak lagi mengumbar banyak janji untuk Watch Dogs 2. Apakah game ini mampu menjawab kekecewaan penggemarnya atas harapan palsu yang diberikan Ubisoft pada seri pertamanya? Simak ulasannya berikut ini!

Story
Di era modern, teknologi berperan besar dalam kehidupan manusia. Berlanjut dari peristiwa di Chicago, kota San Francisco kini menjadi tujuan berikutnya untuk instalasi sistem operasi ctOS (central Operating System). OS ini menghubungkan semua orang dengan segala hal, mulai dari smartphone, laptop, CCTV, sistem keamanan, kendaraan dan lain-lain. Marcus Holloway, seorang hacker muda yang sangat cerdas, dituduh sebagai tersangka atas tindak kriminal yang tidak dilakukannya. Ia dituduh sebagai tersangka karena kesalahan ctOS yang telah diupgrade menjadi ctOS 2.0. Untuk membersihkan namanya, ia kemudian menyusup ke server Blume, perusahaan di balik sistem operasi ctOS untuk meretas segala fitnah atas dirinya. Aksi peretasan tersebut kemudian tercium oleh salah satu kelompok hacker internasional bernama Dedsec. Dedsec kemudian memutuskan untuk merekrut Marcus dan mengajaknya bekerja sama menghancurkan ctOS 2.0 milik perusahaan Blume.
Gameplay
Gaya hidup kaum urban yang tak lepas dari teknologi, membuat Ubisoft tertarik mengembangkan game open-world bertema hacking. Watch Dogs 2 mengeksekusi setiap elemen kehidupan masa kini dengan begitu realistis dan menyenangkan. Berperan sebagai Marcus Holloway, kehidupan dalam Watch Dogs 2 terlihat lebih ceria dan menyenangkan dibanding kehidupan Aiden Pearce yang begitu kelam. Watch Dogs 2 menampilkan begitu banyak elemen gameplay, hingga kami membutuhkan waktu untuk merangkumnya secara lengkap. Berikut kami ulas setiap aspek gameplay pada game ini:
- Action
- Hacking
Hacking adalah inti permainan dari Watch Dogs. Anda dapat membajak hampir keseluruhan aspek dalam game ini, mulai dari smartphone, laptop, sistem keamanan, kendaraan, CCTV dan lainnya. Sistem hacking dalam game ini sangatlah mudah. Anda hanya perlu menekan tombol L1/LB untuk membuka modul dan memilih jenis peretasan melalui empat tombol aksi, seperti membuka kunci, memantau kamera, meledakkan perangkat, memancing orang, mencuri saldo dari akun bank, menyadap pembicaraan dan lain-lain. - Shooting
Mekanisme baku tembak dalam game ini dilengkapi dengan sistem covering yang cukup responsif. Anda dapat berpindah tempat persembunyian dari satu tempat ke tempat lainnya hanya dengan mengarahkan ke titik tertentu dan menekan satu tombol saja. Dan jika Anda bukan pemain yang cukup berpengalaman dalam genre shooter, tidak perlu khawatir, karena game ini menyediakan opsi Aim Assist agar Anda tidak perlu repot-repot membidik musuh. Hadirnya Stun Gun yang memiliki peluru tak terbatas, juga memberikan kesempatan bagi Anda yang ingin menamatkan game ini tanpa membunuh satu orang pun. - Melee
Marcus akan dibekali sebuah senjata jarak dekat bernama Thunder Ball, sebuah bola besar dan berat yang diikat menggunakan rantai. Jika posisi Anda sudah terlanjur ketahuan oleh lawan, maka tidak ada salahnya untuk menghajar mereka dari arah depan. - Stealth
Jika Anda lebih menyukai gaya permainan stealth, Anda dapat memanfaatkan alat elektronik di sekitar dan melumpuhkan lawan seketika dengan modul peretasan yang tersedia. Selain itu, Anda juga dapat melakukan stealth takedown pada musuh yang lengah dengan menggunakan Thunder Ball. - Parkour
Belakangan ini, parkour sudah sangat sering diimplementasikan dalam sebuah game, terutama game keluaran Ubisoft. Marcus dapat melakukan aksi-aksi parkour untuk memanjat, melompati pagar atau sekedar salto untuk turun ke bawah. - Remote Control
Sebagai seorang hacker sejati, Anda akan dibekali dua kendaraan remote kontrol untuk menjalankan misi. Dengan remote kontrol ini, Anda tetap dapat meretas berbagai peralatan elektronik dan menyusuri tempat-tempat yang tidak terjangkau oleh Marcus. Bahkan, Marcus bisa tidak terlibat secara langsung dalam suatu misi hingga mencapai tujuannya. Namun, jika remote kontrol ini ketahuan oleh musuh, maka mereka akan langsung menghancurkannya dan butuh waktu untuk me-recharge kembali baterai remote kontrol tersebut. Berikut kedua remote kontrol tersebut:
- RC Jumper, kendaraan remote kontrol darat sejenis mobil-mobilan.
- Quadcopter, kendaraan remote kontrol udara sejenis drone.
- Hacking
- Free Roam
- Driving
Sejak awal kepopuleran genre open-world, mengendarai kendaraan adalah hal wajib yang harus ada. Game ini menyediakan banyak jenis kendaraan, seperti mobil, motor, bus, boat dan perahu. - Race
Game ini menyediakan empat jenis aktivitas balapan yang dapat Anda ikuti, seperti drone, eKart, motocross dan sailboat. Anda akan merasakan sensasi yang berbeda ketika balapan menggunakan keempat kendaraan tersebut. - Fast Travel
Tersedianya fitur ini sangat membantu Anda untuk berpindah tempat yang cukup jauh dalam sekejap. Namun, fitur ini tidak berlaku dalam menjalankan misi utama. - Clothing
Marcus bisa berbelanja baju dari berbagai toko untuk mengubah penampilannya menjadi lebih funky dan trendy. - Smartphone
Smartphone bisa dikatakan sebagai nyawa kedua Marcus, karena hampir seluruh aktivitas Marcus akan melibatkan gadget ini. Anda bisa meng-install beberapa aplikasi dari App Shop dalam game ini, diantaranya:- Camera, memiliki dua jenis kamera, depan dan belakang. Anda dapat ber-selfie-ria untuk mengabadikan landmark-landmark di kota San Francisco sambil berpose.
- Car on Demand, menyediakan banyak jenis mobil beserta pilihan warnanya untuk Anda beli.
- DedSec App, menyimpan rangkuman misi-misi yang Anda jalani.
- Driver SF, sejenis aplikasi taksi online dimana Anda akan berperan sebagai supir dan menerima pesanan untuk menjemput pelanggan Anda.
- Media Player, berfungsi untuk memainkan seluruh musik dan saluran radio yang ada dalam game ini.
- Nudle Maps, menampilkan peta kota San Francisco, lengkap dengan legendanya.
- Research, berfungsi untuk mengupgrade kemampuan Marcus dalam bentuk tree dengan membayar sejumlah Research Point.
- ScoutX, sejenis sosial media dalam game ini. Anda dapat menambah jumlah followers dengan menyelesaikan tantangan yang ada di dalamnya seperti selfie di landmark tertentu.
- Heat Level
Menunjukkan tingkat buron atas tindak kriminal yang Anda lakukan. Terdapat lima tingkatan Heat Level dengan tiga warna berbeda, yaitu:- Putih, posisi aman dan mudah untuk kabur.
- Kuning, polisi sedang melakukan proses pencarian dan Anda masih dapat kabur.
- Hitam, posisi Anda sudah terlacak dan semua polisi mengincar Anda.
- Witness Call
Jika ada saksi yang melihat Anda melakukan tindak kriminal, mereka akan segera melapor ke pihak yang berwajib. Terdapat tiga cara untuk menghentikan mereka, yaitu mengancam dengan senjata api, menghajar secara fisik atau meretas smartphone mereka. Yang unik adalah ketika Anda menghajar warga sekitar, akan datang mobil ambulans untuk menolong mereka, kemudian petugas rumah sakit akan menghampiri si korban dan korban langsung sembuh saat itu juga. - No Towers
Ucapkan selamat tinggal pada sistem menara dari Watch Dogs pertama, karena di seri kedua ini, sistem tersebut telah dihapus. Anda dapat mengunjungi seluruh area di kota San Francisco sejak awal permainan. - Multiplayer
Game ini menyediakan beberapa jenis multiplayer, di antaranya Co-op Operation dan Bounty Hunter. Game ini mendukung hingga empat pemain sekaligus. Namun sayangnya, mode online ini masih belum stabil saat awal perilisannya.
- Driving
Presentation
- Visual
Ubisoft Montreal menyajikan visual yang sangat fantasis dalam game ini, baik dari tampilan antarmuka, tata cahaya maupun kota San Francisco itu sendiri. Kota virtual dari San Francisco divisualisasikan dengan sangat indah, menarik dan begitu hidup, lengkap dengan beberapa landmark yang serupa dengan aslinya seperti Embarcadero Center, 345 California Center, Transamerica Pyramid, Millenium Tower, Golden Gate Bridge, Alcatraz Island, AT&T Park dan masih banyak lagi. Beberapa model karakter juga terlihat sangat menarik seperti Sitara yang funky dan Wrench dengan topeng anehnya. Tentu saja, penampilan smartphone yang kekinian begitu menarik, hingga kami cukup lama mengulik apa saja isinya. Smartphone terkadang menampilkan streaming acara berita terkini yang divisualisasikan dengan baik. Selain itu, beberapa kerusakan kota dan kendaraan juga memiliki detail yang sangat baik hingga membuat kami terkagum-kagum. - Audio
Marcus Holloway beserta komplotan DedSec disuarakan dengan sangat baik, jauh lebih baik dari Watch Dogs pertama. Karakter dalam Watch Dogs 2 terasa begitu hidup dan tidak jarang melontarkan humor-humor khas Amerika. Anda diberikan pilihan soundtrack-soundtrack keren dari berbagai jenis genre, seperti classical, electronica, pop, punk rock, rap dan rock. Jika bosan mendengar musik, Anda juga dapat mendengarkan siaran radio melalui smartphone Marcus. Saat Marcus beraksi, musik akan berubah untuk menaikkan adrenalin Anda.
Value
Ubisoft benar-benar ingin membayar hutangnya pada seri kedua ini. Setelah menyelesaikan misi utama, tersedia begitu banyak aktivitas yang dapat Marcus lakukan hingga menyita waktu Anda puluhan bahkan ratusan jam ke depan. Kota San Francisco yang begitu indah untuk Anda eksplorasi membuat Anda ingin mengabadikan setiap tempat dengan selfie. Aktivitas hacking tidak pernah semenyenangkan ini sebelumnya, karena Anda diberikan kebebasan untuk meretas setiap aspek kehidupan dalam Watch Dogs 2. Pengalaman menjadi taksi online, mengendarai drone, balapan perahu, mendengarkan musik dan segudang aktivitas lainnya sepadan waktu yang Anda sisihkan untuk memainkan game ini.
Conclusions
Kami tidak ingin dikecewakan untuk kedua kalinya karena harapan palsu yang pernah diberikan Ubisoft pada seri pertamanya. Namun, ternyata semua dugaan kami salah besar. Ubisoft berhasil menjawab keraguan atas ekspektasi kami yang tidak terlalu tinggi akan game ini. Watch Dogs 2 terbukti mampu tampil memukau sebagai game berlabel AAA. Karakter Marcus Holloway tentu jauh lebih menarik daripada Aiden Pearce. Sang protagonis tidak lagi berjuang sendirian, karena memiliki teman-teman hebat yang mendukung di belakangnya. Visual dan soundtrack yang luar biasa semakin mengukuhkan dominasi Watch Dogs 2 tahun ini. Kami berani mengatakan bahwa Watch Dogs 2 adalah game sandbox terbaik yang dirilis tahun ini dan menjadi pesaing terdekat serial Grand Theft Auto. Namun, sekali lagi kami menghimbau, agar para orang tua melarang anak-anaknya yang masih di bawah umur untuk memainkan game ini, karena mengandung konten kekerasan di dalamnya.
Watch Dogs 2 sudah tersedia di Play Inc. Store
+ Karakter menarik
+ Variasi misi
+ Hacking menyenangkan
+ Kota yang indah, luas dan fantastis
+ Smartphone multifungsi
+ Soundtrack luar biasa
- Cerita kurang kuat
- Gangguan teknis minor