Awal tahun ini, Dynasty Warriors 9 menuai banyak kecaman dari para gamer berkat performanya yang dinilai buruk dan tak mendukung fitur multiplayer. Kendati demikian, Omega Force tidak menyerah pada keadaan dan mencoba memperbaikinya dengan beragam update. Baru-baru ini, mereka mengumumkan sebuah update besar yang menghadirkan fitur Multiplayer baik offline maupun online yang bisa di-download secara gratis oleh semua pemain. Untuk fitur multiplayer offline sendiri, nantinya layar akan terbagi menjadi dua bagian atau Splitscreen seperti seri-seri sebelumnya. Tidak hanya itu saja, Koei Tecmo menjanjikan bahwa update terbaru ini akan meningkatkan performanya agar tetap stabil dalam berbagai kondisi.
Dalam trailer di atas, Koei Tecmo turut mengumumkan Downloadable Content (DLC) terbaru sebagai berikut:
New Downloadable Content
- 16 costumes
- Six weapons
- Four scenarios
- Four scenario costumes
- Season Pass 2 including a Season Pass 2 buyers purchase bonus
Future Updates
- Online rankings
- Growth system
- Accessories
- Wallpaper
- Background music
- Gems
Saat ini, Dynasty Warriors 9 telah tersedia untuk PS4, Xbox One dan PC.