Awal tahun 2022 ini, EA mengonfirmasi bahwasanya developer Respawn Entertainment saat ini sedang mengembangkan tiga game Star Wars baru, dimana salah satunya adalah Star Wars Jedi: Fallen Order 2.
Banyak yang berspekulasi sepertinya mereka akan mengungkapnya di acara EA Play Live musim panas ini, namun ternyata acara tahunan tersebut dibatalkan dan tidak akan diselenggarakan tahun ini. Lantas kapankah kita akhirnya diberikan informasi terkait game Star Wars tersebut?
Jeff Grubb, jurnalis dari GamesBeat baru-baru ini angkat bicara mengenai kemungkinan bahwa Star Wars Jedi: Fallen Order 2 akan diungkap pada acara Star Wars Celebration bulan Mei nanti. Dimana acara tersebut memang bisa dibilang merupakan acara yang tepat untuk mengumumkan segala macam proyek baik film maupun video game yang berhubungan dengan franchise Star Wars.
“Kita akan mendengarnya ( informasi terkait Star Wars Jedi: Fallen Order 2) pada bulan Mei di acara Star Wars Celebration. “
Ungkap Jeff Grubb lewat episode terbaru GamesBeat Decides podcast.
Sebagai informasi, acara Star Wars Celebration sendiri akan diselenggarakan pada tanggal 26 Mei hingga 29 Mei 2022 mendatang di Anaheim, California.
Jika memang Star Wars Jedi: Fallen Order 2 akan diungkap dalam acara tersebut, semoga saja kita juga diberikan kejelasan mengenai platform mana saja yang akan dituju oleh game tersebut serta tanggal rilis pastinya.