Sebagaimana yang telah dijanjikan sebelumnya, WB Games Montréal melepas gameplay footage terbaru dari game Gotham Knights yang kali ini berfokus menunjukkan aksi Red Hood dan Nightwing.
Dalam gameplay footage yang masih berstatus work-in-progress tersebut, kita diperlihatkan proses eksplorasi kota Gotham yang dilakukan dengan berbagai macam cara seperti cara tradisional yakni menyelinap khas Bat Family hingga menggunakan kendaraan. Kita juga ditunjukannya sistem pertarungan dari masing-masing karakter yang memiliki gaya bertarung uniknya tersendiri.
Selain itu, kita pun diperlihatkan eksplorasi markas rahasia Bat Family dimana para karakter nantinya akan berinteraksi sebelum memulai misi. Tempat tersebut juga merupakan tempat dimana player bisa memilih kostum yang akan dikenakan oleh karakter saat menjalankan misi.
Dari segi cerita, terlihat bahwa penokohan karakter Jason Todd alias Red Hood disini sepertinya sudah mulai “kembali ke jalan yang benar” karena mungkin merasa kehilangan sosok Batman yang dalam game ini diceritakan telah tiada. Dirinya juga terlihat akrab dengan sosok seniornya yakni Dick Grayson alias Nightwing.
Organisasi kejahatan Court of Owls kembali diperlihatkan dalam gameplay footage terbaru tersebut, seolah menegaskan kembali bahwa mereka akan menjadi musuh utama yang harus dihadapi Bat Family sepeninggalnya Batman dalam game ini.
Bersamaan dengan dilepasnya gameplay footage kali ini, WB Games Montréal mengumumkan bahwa versi PS4 dan Xbox One dari Gotham Knights yang awalnya direncanakan sepenunya di batalkan. Mereka hanya akan melepas game ini di platform PS5, Xbox Series X/S, dan juga PC saja pada tanggal 25 Oktober 2022 mendatang.