Melalui sebuah video perayaan ulang tahun ke-12 franchise Alan Wake, Sam Lake selaku kreatif director Remedy Entertainment mengumumkan bahwa Alan Wake Remastered akan hadir di Nintendo Switch pada musim gugur 2022 mendatang.
Versi Switch tersebut nantinya akan dirilis hanya dalam bentuk digital saja serta dipastikan akan berjalan secara native dan bukan cloud. Untuk info lebih lanjut akan diungkap beberapa bulan ke depan.

Tim developer sangat antusias untuk melihat para gamer Switch akhirnya bisa mendalami kisah salah satu game dengan jalan cerita terbaik garapan Remedy Entertainment tersebut untuk pertama kalinya.
Sementara bagi para gamer yang mungkin sudah pernah menamatkannya di konsol lain maupun PC, kini bisa memainkannya lagi dimana saja dan kapan saja via Switch.