Menjelang perilisannya yang tinggal beberapa hari lagi, Square Enix merilis trailer sinematik untuk Forspoken yang memberikan gambaran mengenai jalan cerita game ini.
Trailer tersebut menunjukkan Frey Holland sang protagonis utama yang tengah berlari di dua dunia berbeda yakni dunia nyata tepatnya di kota New York serta dunia fantasy di land of Athia. Di Athia, dirinya harus menghadapi ancaman monster-monster buas mematikan sembari terlibat dalam sebuah konflik antara penduduk Athia dengan matriark korup yang dikenal sebagai Tantas. Mampukah dirinya menyelesaikam konflik tersebut dan kembali ke dunia nyata? Jawabannya akan terungkap dengan memainkan game ini.

Forspoken sendiri akan dirilis pada tanggal 24 Januari 2023 mendatang untuk PS5 dan juga PC. Bagi yang penasaran ingin menjajal game ini, versi demonya sudah tersedia dan bisa diunduh di PS5.