Wonder Boy: The Dragon's Trap
Lizardcube
Dotemu
20 Januari 2023 (PS5)
18 April 2017 (PS4)
PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series, Switch, PC
Action-adventure
Semua Umur
Blu-ray, Cartridge, Digital
1.3 GB
Rp 439.000 (PS5)
Rp 329.000 (PS4)
Di era retro lebih dari 30 tahun yang lalu, Wonder Boy termasuk salah satu franchise game yang paling dicintai. Namun, seiring berjalannya waktu, serial tersebut mulai tergerus zaman oleh game-game modern dengan grafis 3D yang sarat akan kerealistisannya.
Untungnya, muncullah sang penyelamat DotEmu, sebuah publisher yang berani untuk membangkitkan kembali serial-serial retro di era modern ini. Dengan bantuan developer asal Prancis bernama Lizardcube, Wonder Boy: The Dragon’s Trap yang pertama kali dirilis pada tahun 1989, kini terlahir kembali dalam bentuk remake.
Apakah versi remake ini masih menawarkan pengalaman yang mirip dengan versi originalnya?
Simak ulasan lengkapnya berikut ini!
Story
Pada suatu hari, seorang ksatria memasuki kastil yang dipenuhi oleh monster. Ia mengincar kamar naga yang paling ditakuti oleh semua orang. Tanpa punya pengetahuan tentang sang naga, si ksatria tidak tahu bahwa sang naga punya kemampuan untuk mengutuk musuh-musuhnya. Dengan keberanian tanpa batas, ia pun menantang sang naga untuk berduel satu lawan satu. Naas bagi sang ksatria karena ia akhirnya terkena kutukan yang membuat dirinya berubah menjadi seekor hewan.
Apakah si ksatria bisa menghilangkan kutukan sang naga?
Temukan jawabannya dengan memainkan Wonder Boy: The Dragon’s Trap!
Gameplay
Wonder Boy: The Dragon’s Trap adalah tipikal game Action, Platformer dan Sidescrolling retro yang menawarkan pengalaman berpetualang di sebuah pulau yang berisikan banyak monster. Sebagai pemain, Anda sebenarnya bisa memilih antara Wonder Boy atau Girl sebagai karakter protagonis. Anda bisa mengganti jenis kelamin karakter saat berada di menu utama dan mengklik tombol pada logo “Wonder Boy” yang ada di judulnya.
Berikut kami bahas aspek gameplay selengkapnya:
Di awal permainan, Anda akan langsung dibawa ke sebuah tempat bernama Last Dungeon yang berisikan banyak monster. Tugas Anda di level ini adalah mendatangi kamar naga yang berisikan naga raksasa. Dengan bersenjatakan pedang dan tameng, sang Wonder Boy bisa menumpas para monster hanya dalam satu/dua tebasan saja.
Game ini menawarkan cukup banyak variasi monster. Jadi, Anda perlu mempelajari pola serangan mereka agar bisa menghindarinya dengan tepat sebelum menumpasnya. Bahkan pada level-level selanjutnya, meskipun Anda menemukan bentuk monster yang mirip dengan warna berbeda, Anda tetap harus waspada karena mereka bisa saja punya pola serangan berbeda dari spesies sebelumnya.
Setelah bertemu dengan Sang Naga, karakter Anda akan terkena kutukan dan berubah wujud jadi hewan. Hewan pertama yang akan Anda dapatkan adalah Lizard Man atau Manusia Kadal. Perubahan wujud ini tentu saja menghilangkan senjata pedang dan perisai sang karakter. Saat berada dalam bentuk ini, Anda hanya bisa menyerang menggunakan nafas api. Meskipun jangkauan serangnya lebih jauh dari pedang, namun dengan absennya perisai, pertahanan Anda jadi jauh lebih rapuh.
Selain Lizard Man, ada bentuk-bentuk hewan lain yang nantinya Anda dapatkan seiring berjalannya permainan. Para hewan ini punya kemampuan khusus yang tidak dimiliki hewan lainnya, seperti Rat Man yang bisa memanjat tembok, Hawk Man yang bisa terbang melewati rintangan dan lain sebagainya. Dengan adanya kemampuan khusus ini, Anda jadi bisa mencapai area-area baru yang sebelumnya tidak terjamah.
Satu-satunya kekurangan dari game ini adalah desain permainannya yang masih tetap jadul, di mana terkadang pemain kebingungan untuk mencapai objektif selanjutnya tanpa diberi petunjuk apapun. Jadi, Anda harus menebak-nebak ke mana titik tujuan selanjutnya sehingga membuang banyak waktu dalam backtracking.
Presentation
Visual
Hampir semua game remake selalu menyajikan perubahan visual yang drastis dari versi originalnya, tak terkecuali Wonder Boy: The Dragon’s Trap. Game yang awalnya hadir dalam visual 8-bit, kini telah berubah bentuk menjadi visual 2D modern berdefinisi tinggi yang dibalut dalam gambaran tangan yang sangat indah. Pergerakan animasi karakternya benar-benar sangat mulus hingga terasa seperti game baru. Tidak hanya itu saja, latar belakang level yang dahulu terlihat datar, kini berubah menjadi lebih berwarna dan indah.
Audio
Tidak hanya visualnya saja, audio juga termasuk aspek yang dirombak ulang dari versi originalnya. Musiknya diaransemen ulang sehingga Anda akan mendapatkan estetika petualang yang baru dengan sempurna. Perbaikan dari sisi desain suara juga merupakan perubahan yang positif dari aspek ini. Meski demikian, para veteran masih bisa mendapatkan pengalaman nostalgia mereka karena musik-musik yang dihadirkan tetap mempertahankan melodi originalnya.
Value
Bagi Anda yang terlahir saat era gaming sudah memasuki grafik 3D, mungkin sulit untuk punya ikatan batin dengan game-game retro semacam ini. Namun, karena teknologi kini telah berkembang begitu pesat, game-game bergaya retro pun bisa tampil lebih indah dari apa yang disajikan pada zaman dahulu. Menurut kami, versi remake dari Wonder Boy: The Dragon’s Trap ini sangat relevan dengan gaya game indie zaman sekarang. Jadi, seharusnya ia bisa lebih diterima oleh para gamer, daripada versi terdahulunya.
Conclusions
Wonder Boy: The Dragon’s Trap adalah remake yang hebat dari sebuah game klasik. Ia tetap setia mempertahankan seluruh elemen gameplay dari versi originalnya, namun dalam balutan audio dan visual baru yang begitu indah. Peta dunianya sendiri sangat menyenangkan untuk dijelajahi berkat konsep Metroidvania yang diusungnya. Kontrolnya juga sangat sederhana sehingga dapat dengan dinikmati dengan mudah oleh para pemula sekalipun.
+ Kontrol sederhana dan mudah dipahami
+ Tingkat kesulitan menantang, tapi masih masuk akal
+ Tiap bentuk hewan punya kemampuan khusus
+ Perubahan visual yang drastis
+ Tersedia opsi visual retro
+ Musik yang diaransemen ulang
- Cerita seadanya
- Harus menebak-nebak titik tujuan