Setelah dirumorkan sejak lama, akhirnya Konami secara resmi mengumumkan Metal Gear Solid Delta: Snake Eater versi Remake dari MGS 3 yang pernah rilis di era PS2 tahun 2004 silam.
Melalui press release resminya Konami memastikan bahwa Metal Gear Solid Delta: Snake Eater merupakan versi Remake yang sangat setia dengan game originalnya. Para gamer generasi saat ini dan fans lama akan bisa merasakan jalan cerita origin dari kisah seorang Big Boss dan bagaimana dirinya bisa menjadi sosok legenda setelah menjalankan sebuah misi rahasia yang dinamakan Operation Snake Eater.

Kabar baiknya, versi remake ini juga dipastikan akan mendatangkan kembali para pengisi suara dari game originalnya seperti David Hayter yang kembali memerankan Snake.
Selain tampilan visualnya yang kini telah diupgrade, serta kualitas audio-nya yang kini lebih immersive, tidak lupa akan ada pula penambahan beberapa fitur seperti survival mechanic yang kini lebih disempurnakan.
Tommy Williams selaku kepala komunikasi Konami Amerika menjelaskan alasan dibalik penggunaan “Delta (“Δ”) sebagai bagian dari sub-judulnya alih-alih menggunakan angka 3 seperti versi originalnya. Alasannya sendiri karena simbol tersebut dianggap cocok dengan konsep remake yang hendak Konami hadirkan untuk proyek ini.
Sayangnya belum ada kejelasan mengenai jadwal perilisan resmi dari game ini, namun Metal Gear Solid Delta: Snake Eater sendiri dipastikan akan rilis untuk PS5, Xbox Series X/S, dan juga PC via Steam.
Bersamaan dengan proyek ini, Konami juga umumkan Metal Gear Solid: Master Collection Vol. 1 yang include Metal Gear Solid, Metal Gear Solid 2: Sons of Liberty (HD Collection version), dan Metal Gear Solid 3: Snake Eater (HD Collection version). Metal Gear Solid: Master Collection Vol. 1 akan dirilis untuk PS5, Xbox Series X/S, dan juga PC musim gugur 2023 mendatang.