Sony PlayStation menggelar event diskon Merdeka Sales untuk merayakan hari ulang tahun Indonesia ke-78. Melalui promo Merdeka Sales ini, para gamer bisa membeli konsol PS5 dengan potongan harga sebesar harga Rp 750.000, tentunya di toko-toko Authorized Dealers PlayStation.
Selain itu, PULSE 3D Wireless Headset serta beberapa game PS4 dan PS5 populer juga mendapatkan potongan harga di event Merdeka Sales ini.
Promo Merdeka Sales ini sendiri akan berlangsung dari tanggal 18 Agustus 2023 hingga 31 Agustus 2023 mendatang.
Bagi para gamer yang mungkin masih belum memiliki PS5 hingga saat ini, mungkin ini merupakan waktu terbaik untuk membelinya, mengingat beberapa game besar seperti Marvel’s Spider-Man 2, Assassin’s Creed Mirage, serta EA Sports FC 24 akan segera rilis dalam waktu dekat.