EA Sports WRC baru saja menunjukkan gameplay perdana lewat video berdurasi 10 menitan yang memperlihatkan aksi pembalap rally kenamaan sekaligus game designer Jon Armstrong saat berkendara di tiga trek berbeda di game ini.
Mulai dari Rally Estonia Route yang berlokasi di Vahessaare dan jarak 6.2km, Rally Japan Route yang berlokasi di Lake Mikawa dan jarak 19.9km, hingga Rally Sweden Route yang berlokasi di Lauksjoen dan jarak 11km. Adapun mobil yang dikendarai untuk menelusuri trek tersebut diantaranya Hyundai i20 N Rally1 HYBRID, Škoda Fabia RS Rally2, dan Ford Fiesta Rally3.
Game ini akan menghadirkan lebih dari 200 rally stages dengan tingkat realisme, ketelitian, dan detail yang lebih otentik dari sebelumnya bersamaan dengan 78 mobil reli dunia nyata, yang mencakup seluruh sejarah olahraga tersebut. Pihak developer – Codemasters juga telah membuat Dynamic Handling System di game ini terasa lebih realistis dibandingkan sebelumnya.
EA Sports WRC akan dirilis pada tanggal 3 November 2023 mendatang untuk PlayStation 5, Xbox Series X/S, dan juga PC via Steam, Epic Games Store, serta EA App.