Foamstars, game online 4v4 foam party shooter garapan Square Enix bersama bersama developer Toylogic telah resmi dirilis hari ini.
Game yang banyak mengambil inspirasi dari formula gameplay Splatoon ini akan menawarkan pengalaman empat lawan empat yang unik, di mana busa menjadi senjata dan alat utama untuk menyerang, membangun, serta bertahan. Busa akan menjadi sumber daya penting dalam permainan, menawarkan berbagai kegunaan strategis kepada para player nantinya.
Player dapat memanfaatkan busa tersebut untuk menciptakan permukaan yang licin agar bisa bergerak dengan cepat, membentuk medan untuk bertahan dari serangan musuh, atau bahkan menenggelamkan tim lawan di bawah longsoran busa untuk memenangkan permainan.
Foamstars sendiri kini telah tersedia secara eksklusif di PS4 dan PS5. Menariknya, para pelanggan PlayStation Plus bisa klaim dan download game ini secara gratis mulai dari tanggal 6 Februari 2024 hingga 4 Maret 2024 mendatang.