Sony Interactive Entertainment baru saja mengumumkan akan merilis adapter khusus untuk bisa menggunakan perangkat headset PlayStation VR2 di PC dan memainkan ribuan game VR yang ada di Steam seperti Half-Life: Alyx.
Bagi para gamer yang telah memiliki perangkat PSVR2 dan ingin memainkan game-game VR yang hanya tersedia di PC dan tidak ada di PS5, nantinya bisa menggunakan adapter ini.
Untuk memasangnya, para gamer hanya perlu menghubungkan PlayStation VR2 dengan adapter ini serta ekstra kabel DisplayPort 1.4 (dijual terpisah) ke PC, kemudian mengunduh aplikasi PSVR2 dan Steam VR dari Steam untuk langsung bisa menikmatinya. Tentu saja PC-nya juga harus memenuhi spesifikasi yang dibutuhkan untuk menjalankannya yaitu sebagai berikut:
Sayangnya, ada beberapa fitur yang sebelumnya tersedia di PS5, tidak bisa digunakan di versi PC ini nantinya antara lain: HDR, Headset Feedback, Eye Tracking, Adaptive Triggers, dan Haptic Feedback. Masih belum jelas apakah nantinya Sony akan mengembalikan fitur tersebut melalui update di masa mendatang atau tidaknya.
Adapter PlayStation VR2 ini rencannaya akan dirilis pada tanggal 7 Agustus 2024 mendatang.