Setelah sekian lama hanya memberikan informasi terkait game dan ceritanya saja, akhirnya Marvelous mengumumkan tanggal rilis pasti Rune Factory: Guardians of Azuma. Tidak hanya itu saja, ada informasi penting yang harus kami sampaikan terkait perilisan game ini, khususnya di wilayah Asia, termasuk Indonesia.
Seperti yang kita ketahui bersama, selama ini game-game buatan developer Marvelous seringkali tidak rilis versi Inggrisnya di wilayah Asia karena terkendala masalah publisher. Permasalahan klasik itu kini akhirnya menemui titik terang karena Marvelous telah bekerjasama dengan publisher asal Hong Kong, Game Source Entertainment (GSE Asia) untuk menerbitkan game-game mereka di wilayah Asia, dimulai dari Rune Factory: Guardians of Azuma.
GSE Asia bahkan sudah menyiapkan beragam bonus menarik bagi Anda yang melakukan pre-order sebagai berikut:
Bonus Pre-order
- Selphia Style Characters Costume DLC voucher (6 costumes)
- Woolby keychain
- Postcard and File Set
- Mousepad
Rune Factory: Guardians of Azuma versi Inggris rencananya akan meluncur pada 30 Mei 2025 untuk Switch dan PC.