Bunny Garden
Qureate
Qureate
24 Juli 2024 (Asia)
18 April 2024 (USA)
Switch, PC
Adventure
Dating Sim
Dewasa
Digital
1.8 GB
US$22.99 (Nintendo)
Rp 206.999 (Steam)
Dating Simulation adalah salah satu genre game yang cukup populer di kalangan gamer Asia, khususnya Jepang. Game-game seperti ini biasanya menawarkan pengalaman berkencan secara virtual dengan para karakter yang ada di dalamnya, entah itu hanya dalam bentuk obrolan atau diselingi sesi interaktif.
Qureate, salah satu studio developer asal Jepang yang baru berdiri tahun 2018, merilis sebuah game Dating Simulation untuk kaum Adam yang berjudul Bunny Garden Dari tampilan cover-nya saja, game ini sudah terlihat sangat menggoda dan menantang. Namun, apakah game ini hanya akan berakhir sebagai game fan-service saja atau justru punya sesuatu yang lebih istimewa?
Simak ulasan lengkapnya berikut ini!
Story
Bunny Garden menceritakan tentang seorang pria bernama Haito Kanda yang baru saja dipecat dari pekerjaannya karena melakukan kesalahan fatal. Di tengah keputusasaan yang dialaminya, Haito mendatangi sebuah pub di dekat tempat tinggalnya. Ia mampir ke sana untuk melupakan kesialan yang menimpa hidupnya.
Ketika tiba di pub, Haito pun terheran-heran karena pub tersebut dipenuhi oleh tiga orang gadis cantik yang berpakaian kelinci. Mereka melayani Haito dengan ramah sehingga membuatnya luluh. Alhasil, dengan pelayanan yang memuaskan itu, Haito pun bersedia untuk kembali dan kembali lagi ke pub tersebut di setiap akhir pekan.
Apakah pub bernama Bunny Garden itu adalah tempat yang ditakdirkan untuk Haito?
Temukan jawabannya dengan memainkan Bunny Garden!
Gameplay
Bunny Garden adalah sebuah game Dating Simulation atau simulasi kencan yang berlatarkan di sebuah pub. Saat memilih menu untuk memulai permainan, Anda akan langsung dibawa ke dalam cerita, di mana Haito baru saja dipecat dari pekerjaannya karena kesalahan fatal yang dilakukan olehnya.
Sudut pandang kamera menggunakan first-person, jadi seolah-olah Haito adalah Anda. Cerita disajikan dalam bentuk visual novel dengan teks dialog seperti game simulasi kencan pada umumnya. Setelah itu, Anda akan tiba di sebuah pub bernama Bunny Garden.
Berikut kami bahas aspek gameplay selengkapnya:
Bunny Girls
Sebagian besar waktu Anda akan dihabiskan di dalam pub ini bercengkrama dengan tiga orang gadis berpakaian kelinci seksi yang berperan sebagai pelayan di pub tersebut. Total ada tiga gadis yang berperan sebagai Bunny Girl di pub ini.
Gadis pertama adalah Kana yang disuarakan oleh Mio Hoshitani. Gadis kelinci yang didominasi warna merah ini adalah orang pertama yang mengajak Haito untuk masuk ke dalam Bunny Garden setelah Haito dipecat dari pekerjaannya. Kana punya kepribadian yang polos dan ceria. Ia selalu berusaha memperlakukan semua orang dengan baik. Dengan senyumnya yang menawan, ia membuat para pengunjung Bunny Garden betah berlama-lama di sana.
Gadis kedua adalah Rin yang disuarakan oleh Eri Suzuki. Berbeda dengan Kana yang polos dan ceria, gadis yang berpakaian kuning hitam ini punya kepribadian yang penuh kebebasan dan sedikit genit. Meskipun begitu, Rin sebenarnya adalah penggemar manga dan anime.
Gadis ketiga adalah Miuka yang disuarakan oleh Masumi Tazawa. Gadis yang berpakaian biru hitam ini punya kepribadian yang lebih kalem dan pendiam. Namun, ketika ia bersuara, terkadang kata-katanya yang blak-blakan sering kali membuat pelanggan kecewa. Meskipun begitu, ia tidak bermaksud demikian. Hanya pembawaannya saja yang memang seperti itu.
Weekend
Jadi, ada sistem kalender di sini yang akan dimulai dari bulan Mei. Meskipun banyak tanggal yang tertera, namun pada dasarnya Anda hanya akan memainkan tanggal-tanggal yang ada di akhir pekan saja seperti Sabtu dan Minggu karena pada hari Senin-Jumat, Haito akan bekerja freelance yang kegiatannya tidak diperlihatkan.
Saat hari Sabtu tiba, Anda akan diberikan pilihan menu lewat layar Smartphone. Menu Enter Shop akan membawa Anda menuju pub Bunny Garden yang nantinya akan mempertemukan Anda dengan satu dari tiga gadis yang sudah kami jelaskan sebelumnya. Lalu, ada menu Shop yang mana menjadi tempat untuk Anda berbelanja barang-barang hadiah yang nantinya bisa diberikan kepada para gadis. Kemudian ada menu Calendar yang fungsinya untuk melihat tanggal saja.
Di bawahnya ada menu Gambling, yang mana Anda bisa berjudi dengan mengalokasikan sejumlah uang yang Anda miliki. Perjudiannya sendiri bersifat acak dan Anda tidak punya kendali atas perjudian tersebut. Jadi, menang dan kalahnya sangat tidak menentu. Menu selanjutnya adalah Vacation, di mana Anda dapat mengajak salah satu gadis yang sudah cukup dekat dengan Haito untuk diajak liburan ke suatu tempat. Sementara, menu Dispatch akan membuat Haito menghabiskan akhir pekannya untuk mencari pekerjaan tambahan demi uang ekstra.
Menu Album bisa Anda akses untuk melihat kembali koleksi foto yang telah Anda ambil dari sesi Bunny Garden. Lalu ada menu Sleep yang membuat Anda tidur seharian dan melewatkan hari tersebut begitu saja. Terakhir adalah menu Save/Load yang tentu saja tidak perlu kami jelaskan lagi apa fungsinya.
Bunny Garden
Setelah Anda memutuskan untuk berkunjung ke pub, biasanya Anda akan disambut oleh salah satu dari tiga gadis yang tersedia, yaitu Kana, Rin dan Miuka. Sayangnya, Anda tidak bisa memilih gadis mana yang akan melayani Anda di hari itu, jadi sifatnya benar-benar acak.
Akan ada momen di mana salah satu dari mereka absen dan baru digantikan oleh gadis lainnya. Di awal-awal permainan, kami lebih sering mendapatkan Kana sebagai pelayan, sementara giliran Rin atau Miuka baru bisa kami dapatkan di pertengahan permainan.
Jadi, dalam satu kunjungan pub, maksimal Anda bisa menjalankan tiga sesi percakapan dengan pelayan yang bertugas. Di tiap sesinya, sang pelayan akan menawarkan minuman yang hendak Anda beli. Setelah itu, sang gadis biasanya juga menanyakan apakah Anda akan membelikan minuman juga untuk ikut minum bersama. Jika Anda membelikannya, maka mereka akan senang dan muncul indikator hati. Namun jika tidak, mereka akan sedikit kecewa dan menurunkan tingkat kedekatan dengan Haito.
Setelah minum selesai, akan ada opsi menu yang bisa Anda pilih, yaitu Conversation untuk mengobrol topik pembicaraan tertentu, Present untuk memberikan mereka hadiah dan Food untuk memesan makanan sekaligus mentraktir mereka. Apabila Anda memutuskan untuk memperpanjang sesi, maka akan ada biaya tambahan.
Di sela-sela percakapan, biasanya mereka akan menceritakan kehidupan pribadinya, hobinya atau bahkan tentang keluarganya. Anda harus memperhatikan topik pembicaraan yang mereka lontarkan karena di sesi pertemuan berikutnya, terkadang mereka suka melemparkan pertanyaan tentang apa yang pernah mereka ceritakan. Apabila Anda berhasil menjawabnya dengan benar, maka kedekatan Haito dengan karakter yang bersangkutan akan semakin intim.
Apabila Anda mentraktir minuman beralkohol untuk para gadis pelayan ini, terkadang mereka akan masuk ke kondisi mabuk yang membuat mereka lebih berani dalam bertindak. Jika sudah mabuk, mereka tidak lagi sungkan menawarkan Haito untuk melakukan sesi Photoshoot, mengajak bermain Mini-game sederhana atau bahkan mengajak Haito untuk masuk ke ruang privat yang pastinya penuh dengan fan-service.Â
Presentation
Visual
Untuk sebuah game fan-service dengan karakter anime, tampilan visual game ini bisa dibilang cukup memanjakan mata, khususnya para wibu. Model karakter ketiga Bunny Girls ini benar-benar terlihat atraktif dan menggoda. Begitu pula dengan animasi pergerakan mereka yang tidak terduga, kadang membuat kami tersenyum dan tersipu malu.
Namun, karena sebagian besar sesi permainan berlangsung di sebuah bar, Anda mungkin akan merasa cepat bosan dengan pemandangan lingkungan yang ditawarkan. Anda baru akan menemukan lingkungan baru apabila sudah bisa mengajak para gadis jalan ke luar setelah jam kerja atau saat mengajak mereka untuk berlibur ke suatu tempat.
Audio
Untuk sebuah game fan-service, game ini cukup memperhatikan aspek audio terutama dari sisi sulih suara. Para Bunny Girls ini disulihsuarakan oleh pengisi suara yang tepat untuk menggambarkan kepribadian masing-masing karakter. Mio Hoshitani memainkan perannya dengan sangat baik untuk menyuarakan karakter utama Kana yang periang dan polos, begitu pula dengan Eri Suzuki yang berhasil membuat persona genit dan menyenangkan untuk Rin, sementara Masumi Tazawa begitu piawai memainkan peran gadis yang dingin dan blak-blakan seperti Miuka. Sayangnya, karakter Haito sendiri dibuat bisu tanpa suara sehingga interaksinya dengan para gadis terasa hanya satu arah saja.
Bagian paling penting dari aspek audionya terjadi saat Haito sudah lebih intim dengan salah satu gadis impian, di mana akan ada momen ASMR (Autonomous Sensory Meridian Response) yang akan memberikan sensasi menyenangkan Anda dengan suara-suara khas gadis Jepang yang pastinya sudah familiar di telinga Anda.
Value
Bunny Garden jelas ditujukan untuk para gamer lelaki yang ingin melakukan simulasi kencan terhadap gadis-gadis dengan stereotip cantik dan seksi seperti yang sering diperlihatkan pada anime-anime. Dengan kostum kelinci yang memperlihatkan lekuk tubuh mereka, tentu saja akan sulit untuk fokus melihat mata mereka saat percakapan tengah berlangsung.
Kendati demikian, game ini ternyata menawarkan cerita penuh makna. Harus kami akui bahwa penulisan dialog di tiap percakapannya sangat bagus, sehingga percakapan antara Haito dan para gadis terasa mengalir dan berkesinambungan di antara pertemuannya.
Jadi, hanya lewat percakapan di pub saja, Anda bisa memahami kehidupan seperti apa yang dijalani oleh tiap gadis. Selain itu, sesi mini-game juga seakan menjadi hadiah atas ketelitian Anda dalam menjawab pertanyaan atau berhasil membuat mereka mabuk.
Conclusions
Bunny Garden lebih dari sekedar game fan-service biasa. Kami sangat menikmati aksi pendekatan yang dilakukan oleh Haito terhadap tiga Bunny Girls itu karena terkadang cerita-cerita yang mereka curahkan terasa relate dengan kehidupan kita sehari-hari. Meskipun sejak awal sudah terlihat bahwa game ini menjual sensualitas karakter wanitanya sebagai daya tarik, namun di balik itu ada makna kehidupan yang dapat dipetik dari setiap pertemuan Haito dengan para gadis.
+ Tiga karakter waifuable
+ Ternyata punya cerita yang menarik
+ Dialog yang mengalir dan berkesinambungan
+ Elemen sensual sebagai daya tarik
+ Kepribadian para gadis yang berbeda-beda
+ Model karakter yang atraktif
+ Mini-game yang menghibur
+ Porsi Fan-service terasa cukup
+ Sulih suara yang menjiwai
+ Momen ASMR yang menyenangkan
- Tidak bisa memilih gadis saat masuk ke pub
- Haito tanpa sulih suara
- Lingkungan yang itu-itu saja